Dinkes.kapuashulukab.go.id - Memperingati Hari Aktivitas Sedunia, Puskesmas Badau Kecamatan Badau Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan berbagai aktivitas fisik di Pasar Wisata Badau, Kecamatan Badau, Selasa (6/4/2021).
Aktivitas secara rutin 30 menit setiap hari itu penting dilaksanakan, guna meningkatkan kebugaran tubuh, sehingga menjadi lebih fresh dan sehat.
"Kegiatan aktivitas fisik ini juga dalam upaya kita
memberikan edukasi kepada peserta tentang manfaat aktivitas fisik dan jenis aktivtas fisik ringan, sedang, dan berat yang bisa dilakukan agar terhindar dari penyakit tidak menular (PTM)," kata dr. Maria Tan, Kepala Puskesmas Badau.
Dalam kegiatannya, Puskesmas Badau melaksanakan
Edukasi manfaat dan jenis aktivitas fisik, senam Bersama, Cek Kebugaran dan skrining penyakit tidak menular danPembagian brosur tentang aktivitas fisik
Kegiatan tersebut diikuti istri camat Badau, ketua bhayangkari dan anggota, ketua persit dan anggota,Kader desa Desa Badau, Kader Desa Sebindang,Kader Desa Janting. Kemudian Guru SDN 1 Badau,Guru SDN 8 Sebidang,Guru SD Janting, Guru SMPN 1 Badau,MTS Nurul Hudud BadaudanGuru SMAN 1 Badau.
Kepada peserta, Kepala Puskesmas berharap agar dapat mengajak masyarakat di desa atau di sekolah untuk melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit sehari.
"Baik di sekolah, tempat kerja, lingkungan, maupun dirumah," pesan Kapus.
Kegiatan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, peserta menggunakan masker, menyediakan sarana cuci tangan, menjaga jarak, membatasi peserta dan waktu pelaksanaan, serta dilakukan diruang terbuka (halaman)