Dinkes.kapuashulukab.go.id - Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso, S.Pd.MM mengikuti kegiatan Musrenbang RKPD Kabupaten Kapuas Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Senin (29/03/2021).
Kegiatan Forum Perangkat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu dibuka oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, S.H. Hadir Wakil Bupati Wahyudi Hidayat, pimpinan OPD lainnya dilingkungan Pemkab Kapuas Hulu.
Dalam kesempatan yang sama Bupati menyampaikan forum perangkat daerah ini merupakan langkah awal dalam penyusunan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2022.
"Sehingga harus benar-benar dimanfaatkan untuk merumuskan kebijakan, program dan kegiatan yang tepat sasaran dan dapat berjalan efektif, efisien, serta berdaya guna dan berhasil guna," kata Bupati F. Diaan.
Bupati juga mengingatkan kembali kepada para kepala perangkat daerah dan camat, bahwa pembahasan pada forum perangkat daerah ini dalam rangka menentukan prioritas program dan kegiatan pembangunan tahun anggaran 2022.
"Maka dari itu harus dipertimbangkan dan diselaraskan usulan dengan sasaran pembangunan serta prioritas pembangunan tahun anggaran 2022 yang diarahkan pada peningkatan pembangunan infrastruktur, SDM, ekonomi unggulan masyarakat untuk percepatan pemulihan ekonomi daerah menuju Kapuas Hulu HEBAT," kata Bupati.
Untuk itu Bupati Fransiskus Diaan menyampaikan harapannya, melalui pelaksanaan forum perangkat daerah ini, agar program-program yang sudah di bahas dan menjadi usulan prioritas dalam Musrenbang kecamatan dapat disingkronkan dengan rencana program yang dituangkan dalam rencana kerja pemerintah daerah tahun 2022 dan rencana kerja perangkat daerah nantinya.
Sementara itu Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu H. Sudarso menyampaikan bahwa pihaknya telah menerima usulan dari hasil Musrenbang kecamatan, khususnya bidang kesehatan.
"Tentu kita akan buat skala prioritas, sehingga pelayanan kesehatan ini benar-benar menjangkau masyarakat secara merata," kata Sudarso.
Dirinya menyampaikan bahwa siap mengsinkronkan rencana kerja yang telah disusun dengan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2022 tersebut. "Intinya kita upayakan agar program kegiatan bidang kesehatan ini bisa lebih maksimal, dalam rangka menjamin terbukanya akses pelayanan kesehatan kepada masyarakat di daerah terpencil, pinggiran di Bumi Uncak Kapuas," pungkas Sudarso. (*)