DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK
DAN KELUARGA BERENCANA
KABUPATEN KAPUAS HULU
 
10 Pelayan Publik Kecamatan Semitau Disuntik Vaksin Covid-19
Semitau, Selasa 30 Mar 2021

Dinkes.kapuashulukab.go.id - Sebanyak 10 orang pelayan publik di Kecamatan Semitau Kabupaten Kapuas Hulu menerima suntikan vaksin covid-19 tahap kedua, dosis kedua, Senin (29/3/2021).

Vaksinasi covid-19 yang ke 2 itu dengan sasaran anggota koramil 8 orang, anggota polsek 1 orang dan staf Kecamatan Semitau 1 orang. 

Kepala Puskesmas Semitau Saleh, A.Md.Kep mengungkapkan, dengan adanya vaksinasi Covid-19 diharapkan dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyebaran Virus Covid 19.

"Kita harapkan vaksinasi ini bisa lebih maksimal, dengan banyaknya pelayan publik yang menerima vaksinasi," kata Kapus.

Dalam pelaksanaan vaksinanasi, petugas tenaga kesehatan yang bertugas di Meja 1 ( Pendaftaran ) yakni Sapri A.Md.Kep dan Fransiska Cicilia A.Md.Keb, Meja 2 (Skrining) oleh Dewi, A.Md.Kep dan Yulita, A.Md.Keb, Meja 3 ( Vaksinasi ) dilaksanakan oleh Ningsih Sintani dan Meja 4 ( pencatatan/ edukasi ). Memei Bobehu, logistik Fenny, S.Farm. Kemudian penanganan limbah medis Rina dan Suryani dan Pengarah Saleh, A.Md.Kep Kepala Puskesmas.

Dari jumlah yang didaftar (meja 1) ada 10 orang, yang mendapat imunisasi sebanyak 10 orang. Artinya semua bisa menerima vaksin.

Tak lupa Kapus mengingatkan agar selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan 5M memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas. (*)